REDMI Note 12 Turbo, Segera Rilis!

Dalam artikel ini akan dibahas tentang Redmi Note 12 Turbo, pembahasan meliputi spesifikasi sampai dengan harganya. Untuk info lainnya, silahkan langsung saja baca artikel ini hingga selesai. Jangan lewatkan pokoknya, terutama bagi yang hobi gadget.

Redmi Note 12 Turbo merupakan line up terbaru dari Xiaomi di tahun 2023 yang sebentar lagi segera dirilis. Bisa dibilang bahawa smartphone yang satu ini merupakan penerus dari Redmi Note 11.

Desain dan spesifikasi

Jika dilihat lebih detail, Redmi Note 12 Turbo memiliki sesai yang cukup meraik. Pada bagian depan, ponsel ini dilengkapi dengan layar berteknologi tinggi AMOLED.

Panel layar AMOLED tersebut berukuran 6,5 inchi, dimana layar tersebut mempu menampilkan gambar sampai dengan resolusi FHD+.

Bukan hanya itu saja, refresh rate Redmi Note 12 Turbo juga tak kalah dengan milik iPhone Pro 14, sebab ia memiliki refresh rate sebesar 120Hz.

Ilustrasi: REDMI Note 12 Turbo akan segera rilis.
Ilustrasi: REDMI Note 12 Turbo akan segera rilis.

Dengan refresh rate sebesar ini, maka main game dan melihat video, atau aktivitas scrolling di HP bakalan lebih nyaman dipandang, sebab hampir bisa dibilang tak ada jeda.

Performa dan kamera

Untuk mendukung performa Redmi Note 12 Turbo, di dalamnya ada prosesor Qualcomm Snapdragon 7+ Gen 2. Berkat chipset tersebut, smartphone jadi semakin powerfull dan tak ada masalah ketika sedang multytasking.

Berbagai game mobile dapat dimainkan dengan ponsel ini, seperti PUBG dan Mobile Legends.

Bagaimana dengan kameranya?

Dari segi kamera, Redmi Note 12 Turbo juga cukup unggul. Terdapat 4 kamera belakang yang masing-masing memiliki fungsi yang berbeda-beda. Kamera utama memiliki resolusi 64MP yang dapat menghasilkan foto-foto tajam dan jernih.

Sedangkan kamera ultra-wide dan macro masing-masing memiliki resolusi 8MP dan 2MP. Tidak lupa juga ada kamera depth sensor dengan resolusi 2MP yang akan sangat membantu untuk menghasilkan foto dengan efek bokeh.

Sementara untuk kamera depan, smartphone ini dibekali dengan kamera selfie 16MP yang juga cukup baik dalam menghasilkan foto-foto selfie tajam dan jernih.

Baterai dan fitur

Untuk memenuhi kebutuhan daya user, REDMI Note 12 Turbo dibekali dengan baterai 5000 mAh, baterai ini sanggup bertahan hingga seharian. Tentu saja dengan catatan, ponsel ini digunakan dengan normal ya.

Ilustrasi: kamera REDMI Note 12 Turbo.
Ilustrasi: kamera REDMI Note 12 Turbo.

Fitur fast charging 67W juga sudah melekat pada HP ini, begitu baterai habis, user tak perlu bingung berapa lama baterai tersebut akan penuh. Sebab, dengan fitur ini, batarai 0 dapat diisi hingga 100 persen hanya dalam waktu 35 menit saja.

Smartphone ini juga dilengkapi dengan NFC, dengan adanya fitur ini, bayar-bayar jadi lebih mudah.

Ponsel ini dibandrol dengan harga 2 hingga 3 jutaan, tergantung dari spesifikasi yang dibeli.

Penutup

Apabila suka dengan artikel yang membahas seputar HP, silahkan langsung cek rubrik smartphone yang ada pada blog ini. Sebab disana banyak artikel mengenai berbagai smartphone yang siap memuaskan keingintahuan.

Demikian artikel mengenai Redmi Note 12 Turbo, terimakasih sudah membacanya sampai selesai. Share artikel ini ke media sosial, supaya lebih banyak orang yang mendapatkan info baru.